Si Imut Hamster Winter White



Hamster memang selalu menyenangkan. Hewan pengerat berukuran mini ini memang serupa magnet, bisa memancing mood kembali baik. Jika Anda jenuh dan selalu meara penat, memelihara hewan peliharaan tentu merupakan salah satu pilihan relaksasi yang cerdas. Tak ingin dibebani kerepotan? Cobalah pelihara hamster. Si mungil yang satu ini tidak memerlukan perhatian ekstra plus tidak memakan tempat. Pada dasarnya ada beragam jenis hamster yang bisa Anda pelihara. Namun, sebagai pemula, rekomendasi terbaik untuk Anda boleh jadi adalah jenis hamster Winter White. Kenapa? Sebab si winter ini memiliki karakter sifat yang jauh lebih bersahabat dan tentu saja jinak pada manusia.  Anda tak perlu lagi melakukan proses pendekatan yang lama untuk menaklukkan hati si imut ini. Istimewanya  lagi, bulu si winter bisa berubah mengikuti suhu! Unik.

The Djungarian Hamster

Winter white atau lengkapnya Russian Winter White Dwarf Hamster merupakan spesies hamster yang digolongkan ke dalam genus Phodopus. Dalam klasifikasi ilmiah, tata binomial hemaster jenis ini sebagai berikut:
  • Kingdom:     Animalia
  • Phylum:      Chordata
  • Class:           Mammalia
  • Order:         Rodentia
  • Family:        Cricetidae
  • Genus:         Phodopus
  • Species:       P. sungorus
Selain dikenal dengan nama latin Phodopus sungorus, si winter white juga populer dikenal dengan nama The Djungarian Hamster dan Siberian Hamster. Pada dasarnya, hamster syrian ini dibagi lagi ke dalam 3 varian umum yakni normal, sapphire dan juga pearl. Namun pada perkembangannya kita bisa menjumpai jenis lain yang merupakan hibrida winter white dan campbell. Jika Anda awam mengenai hamster, boleh jadi Anda akan sulit membedakan antara si winter dan juga campbell karena secara sepintas kedua jenis hamster ini memang tampak serupa. Perbedaan antara kedua hamster ini terletak pada bulunya. Hamster winter white memiliki bulu yang kurang "wol" jika dibandingkan dengan campbell. Selain itu, varian campbell jauh lebih banyak jika dibandingkan dengan jumlah varian si winter white. 


Jika didasarkan pada ukuran, hamster winter white memiliki panjang kepala 70 sampai 90 milimeter. Sedangkan panjang ekornya berkisar di angka 5 sampai 15 milimeter. Sementara itu, berat badan hamster jantan winter white berkisar di angka 19 sampai 45 gram. Sedangkan betina di angka 19 sampai 36 gram. rata-rata usia hidup hamster winter white di penangkaran sekitar 1 sampai 3 tahun. Akan tetapi jika mereka hidup di alam liar, masa hidupnya menjadi lebih lama.

Perubahan Bulu Hamster Winter White

Salah satu keunikan hamster winter white adalah bulunya yang bisa berubah warna di setiap musim. Perbuahan warna ini dipengaruhi oleh perubahan pigmen rambut pada hamter jenis ini dipengaruhi oleh hormon prolaktin dan genetik. Di musim pana, bulu hamster winter white mengalami perubahan dari abu-abu ke coklat tua, atau terkadang berwarna coklat pucat. Bulu pada wajah mereka juga berubah menjadi abu-abu dan coklat dan pada area mulut dan bagian telingan cenderung lebih terang. Sementara itu bagian luar telinga dan juga bagian mata hamster winter memiliki tepian hitam. Lain lagi di musim dingin, biasanya bulu hamster winter white lebih padat. Dan terkadang mereka memiliki bercak warna abu-abu di kepala mereka. Meski diketahui bisa berubah warna, namun kondisi ini sedikit kurang bisa (jarang) ditemui pada hamster yang hidup di penangkaran.




Referensi:
http://en.wikipedia.org/wiki/Djungarian_hamster