Ciri-ciri Hamster Sehat



Hewan pengerat lucu dan menggemaskan? jawabannya tentu hamster. Meski sebangsa dengan tikus, sama-sama hewan pengerat, tapi hamster jauh lebih "ramah" terhadap manusia. Tikus sanggup hidup di tempat basah, lembab dan jorok. Karena itu mereka sering diidentikkan dengan hal-hal yang tidak sehat. Sebaliknya, hamster di habitat aslinya, tinggal di tempat kering yang bersih. Hal ini yang menjadikan hamster banyak diminati untuk dipelihara ketimbang tikus. Saat ini, ada banyak pet shop, baik itu yang berkelas maupun kaki lima, yang menjual hamster. Harga hamster cukup variatif. Anda bisa mendapatkannya mulai dari harga ribuan hingga ratusan ribu. Harga ini tergantung pada jenis dan kualitas hamster itu sendiri. Tapi, tak peduli apapun jenis hamster yang hendak Anda pelihara, yang pasti hamster tersebut haruslah sehat. Sebab, hamster yang sehat jauh lebih menarik ketimbang hamster mahal tapi penyakitan. Karenanya, penting bagi Anda untuk mengetahui ciri-ciri hamster sehat. Berikut uaraiannya.

Ciri Fisik Hamster Sehat

Sebelum membeli hamster dan membawanya ke rumah, ada baiknya Anda mencermati hamster tersebut. Perhatikan kondisi fisiknya yang meliputi mata, mulut, hidung, gigi, bulu dan lain-lain. Hamster yang sehat memiliki kondisi fisik sempurna bisa dikategorikan hamster yang sehat. Cermati matanya, pastikan warnanya cerah dan jernih serta terlihat berbinar. Jangan pilih hamster dengan mata yang berair sebab boleh jadi ia sedang terjangkiti penyakit. Ciri-ciri hamster yang sehat lainnya adalah bulu yang sehat dan tidak pitak. Bulu yang rontok dan pitak merupakan pertanda hamster sedang dalam "masalah". Hal fisik lain yang wajib dicermati adalah kondisi gigi, kaki dan juga telinga hamster. Pastikan giginya lengkap tidak ompong. Telinga sebaiknya bersih bebas kutu dan terlihat bersih. Kakinya juga harus sehat tidak pincang atau bebas luka dan juga nanah. Perhatikan juga area sekitar anus hamster yang hendak Anda beli. Jika basah dan terlihat lengket, boleh jadi hamster tersebut positif terserang penyaki.  

Selain mata, telinga, gigi, bulu dan kaki, hal lain yang wajib Anda perhatikan adalah kondisi hidung hamster. Jangan pernah memilih hamster yang hidungnya terlihat basah juga memerah. Sebab  hal tersebut boleh jadi merupakan pertanda ia sedang terjangkiti virus flu. Sebagai informasi, penyakit flu pada hamster berbeda dengan flu pada manusia. Jika manusia memiliki antibodi yang bisa menghilangkan flu secara alamiah, maka pada hamster yang terjadi adalah sebaliknya. Sistem antibodi mereka tidak sekompleks manusia sehingga penyakit seringan flu juga bisa berujung pada kematian. Tak ingin rugi membeli? Cermatlah!

Ciri Psikis Hamster Sehat

Selain kondisi fisik, keadaan psikis hamster juga bisa menggambarkan kondisi kesehatannya. Hamster yang terlihat malas dan tidak suka beraktifitas bisa jadi sedang terserang penyakit. Salah satu gejala diabetes pada hamster adalah ngantuk yang berlebihan dan malas bergerak. Karenanya pilih hamster yang lincah, aktif tapi tetap terlihat jinak pada Anda. Hamster yang agresif dan suka menggigit pasti kurang asyik juga bukan?


Ciri-ciri hamster sehat lainnya terlihat dari pola makannya. Hamster merupakan binatang omniovora yang cenderung memakan apapun yang Anda sodorkan padanya. Jika ia terlihat malas makan, maka boleh jadi ada sesuatu yang "salah" padanya. Karenanya, pilih hamster yang terlihat antusias pada makanan. Hamster yang sehat tentu menyenangkan dan lucu. Cara lain mengetes hamster sehat atau tidak adalah dengan mengagetkannya. Hamster yang tampak responsif merupakan hamster yang sehat dan layak dibawa pulang. Jika hamster tidak menunjukkan geral refleks saat Anda kagetkan, boleh jadi si mungil tersebut sedang tak sehat. Jadi cermat sebelum membawa pulang! Selamat memilih hamster yang akan jadi sahabat Anda ya.